Kuota sekolah dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) telah resmi diumumkan kemarin hari Rabu, 28 Desember 2022. Sekolah atau calon mahasiswa dapat melakukan pengecekan kuota sekolahnya masing-masing melalui laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
untuk melakukan pengecekan, berikut langkah-langkahnya
- buka https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Pilih menu kuota sekolah
- klik menu pencarian berdasarkan NPSN kemudian masukkan NPSN sekolah
- atau klik Pencarian berdasarkan lokasi kemudian Provinsi > Kabupaten/Kota > Sekolah yang diinginkan
kuota sekolah yang muncul adalah berdasarkan data siswa yang tervalidasi pada sistem DAPODIK atau EMIS. Jika ada ketidakesusain pada kuota yang muncul, BPPP menyediakan layanan sanggah dengan melakukan perbaikan data DAPODIK / EMIS terlebih dahulu. mekanisme perbaikan data dapat dibaca melalui laman https://referensi.data.kemdikbud.go.id/snpmb/site/keterangan. Layanan sanggah ini akan berakhir pada 17 Januari 2023